KENALI JENIS TRIPLEK DAN KELEBIHANNYA
Kontraktor Jogja – Apa yang Anda ketahui tentang triplek? Triplek atau yang biasa kita sebut dengan kayu lapis/plywood. Triplek merupakan sejenis material papan pabrikan yang terdiri dari beberapa helai kayu yang direkatkan secara bersama-sama sehingga menjadi lebih tebal. Membahas soal triplek, mari kenali beberapa jenis triplek dan kelebihannya berikut ini.
Macam-Macam Triplek dan Kelebihannya
Partikel Board/ Triplek Low Density Fiberboard
homedepot.com
Disingkat LDF, partikel board adalah jenis triplek pabrikan yang dimanufaktur dari sisa pecahan kayu, serbuk kayu atau sisa hasil gergajian. Terkadang partikel board juga menambahkan dengan resin sintetik yang lalu dipress bersamaan menjadi hasil akhir. Partikel board merupakan jenis triplek yang lebih terjangkau harganya dengan kualitas padat namun tidak terlalu kuat. Untuk kelas triplek, partikel board termasuk yang paling ringan dan lunak.
Medium Density Fiberboard
bunnings.com.au
Disingkat MDF, triplek jenis ini menggabungkan antara serat kayu lunak dan keras yang lalu ditempelkan dengan lem bertemperatur dan tekanan tinggi. Kekuatan dan daya tahannya setingkat lebih baik daripada LDF dan sering digunakan untuk pembuatan kabinet atau kerajinan tangan. Kelemahan MDF adalah tidak tahan air namun bisa dicat untuk variasi warna.
Multiplek
alibaba.com